Sabtu, 07 September 2019

Resensi Buku PERSPEKTIF PENDIDIKAN ANAK BERBAKAT

Selamat pagi guys. Udah lama aku gak ngeUpdate isi blog ini. Banyak faktor sih yang bikin aku gak mengupdate isi blog ini sejak lama. Nah kali ini, aku mau share sebuah resensi buku yang berkaitan dengan pendidikan di Indonesia. Kenapa sih aku mau share ini? Tentunya karena ini tugas pelatihan TIK di Universitas kebanggaan aku, UNY :) So, ini dia Resensisnya


         Resensi Buku
PERSPEKTIF PENDIDIKAN ANAK BERBAKAT
 

Judul Buku             : PERSPEKTIF PENDIDIKAN ANAK BERBAKAT
Pengarang              : Conny Semiawan
Penerbit                 : PT Gramedia Widiasarana Indonesia
Tahun Terbit         : 1997
Tebal Halaman       : xii & 270 halaman

          Anak berbakat merupakan seorang anak yang memiliki tingkat intelektual lebih tinggi dari pada anak-anak lain pada umumnya. Tidak hanya itu, anak berbakat biasanya memiliki pola pikir yang berbeda dari pada anak lainnya dan cenderung memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Dalam dunia pendidikan, khususnya di sekolah-sekolah umum, anak berbakat biasanya cenderung terasingkan karena pola pikir mereka yang berbeda dan guru pada umumnya belum bisa memahami kalau mereka itu sebenarnya anak yang berbakat. Hal ini dapat menyebabkan kemampuan para anak berbakat yang ada terbuang sia-sia dan tidak dapat berkembang, padahal kemampuan mereka dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara apabila diberi arahan dan dikembangkan secara baik. Oleh karena itu, pendidikan bagi anak berbakat sangat penting untuk diperhatikan. Dalam buku ini, Conny Semiawan menerangkan secara detail mengenai penjelasan tentang anak berbakat, pengidentifikasian keberbakatan, Layanan pendidikan, hingga model penyelenggaraan pendidikan bagi anak berbakat.
          Bab I yang berupa pendahuluan berisi tentang alasan ditulisnya buku ini secara rasional, keterkaitan buku ini dengan mata kuliah pendidikan luar sekolah, dan cara penggunaan buku.
          Pada Bab II kita diberi informasi mengenai pentingnya pendidikan bagi anak berbakat. Selain itu, terdapat pula pembahasan mengenai pengertian keberbakatan, kondisi masyarakat Indonesia dalam menanggapi keberbakatan, dan sejarah pendidikan anak berbakat di dunia dan di Indonesia.
          Pada Bab III, penulis memberikan penjelasan mengenai keberbakatan secara mendetail, mulai dari ciri-ciri anak berbakat, berbagai kemampuan umum dan intelegensi anak berbakat, dan bakat khusus yang mereka miliki.
          Bab IV memberikan penjelasan kepada kita mengenai cara mengidentifikasi anak berbakat, mulai dari tahap penyaringan, alat indetifikasinya, serta model-model penilaian keberbakatan yang ada.
          Pada Bab V, kita diberi penjelasan mengenai layanan pendidikan anak berbakat; mulai dari jenis-jenis pelayanannya hingga manajemen penyelenggaraan pelayanan pendidikan bagi anak berbakat.
          Pada Bab VI, terdapat penjelasan mengenai berbagaimacam permasalahan yang biasa dihadapi oleh para anak berbakat dan cara mengatasinya melalui metode bimbingan dan konseling.
          Pada Bab VII, dibahas mengenai isu dan asumsi seputar masa depan para anak berbakat beserta arahan bagi masa depan mereka, termasuk dalam kemauan politik mereka.
          Pada Bab VIII, berisi tentang berbagai macam alternatif atau model penyelenggaraan pendidikan bagi anak berbakat, perkembangan kemampuan manusia secara umum, dan kesimpulan.
          Secara umum, buku ini memiliki beberapa keunggulan, antara lain muatan materi yang mendetail dan mudah dipahami, terdapat gambar dan bagan yang sangat berguna dalam penjelasan beberapa materi, dan juga sumber-sumber yang digunakan dalam penulisan buku ini sangat bermutu.
          Namun layaknya kata pepatah, tak ada gading yang tak retak, buku ini juga memiliki beberapa kekurangan, antara lain cover buku kurang menarik sehingga mengurangi minat para pembaca untuk membaca buku ini serta penggunaan bahasa yang cenderung menggunakan tata bahasa lama sehingga kadang terasa aneh bagi para pembaca saat ini.
          Kesimpulan dari resensi buku ini adalah bahwa buku ini sangat direkomendasikan bagi setiap orang yang memiliki ketertarikan mengenai penyelenggaraan pendidikan bagi anak berbakat dan penjelasan mengenai anak berbakat itu sendiri.